Mahasiswa Baru Lagi Galau :D

Selamat hari mencuci sedunia teman-teman blogger!
Hari mencuci sedunia, tapi Lisyah tidak mencuci pakaian hari ini. Mengapa? Karena tadi pagi sekali, ada kegiatan kampus, maklum kan Lisyahnya sudah jadi mahasiswa dong yah! Hehe. Sepulang kampus Lisyah salat lanjut istirahat (baca: ngeblog).

Lisyah lagi high level confused nih nih nih. Belum tahu juga harus mengawali cerita darimana. Lisyah sedang kalang kabut. And like usually, this just about heart complicated. Lisyah punya seseorang yang dulunya Lisyah sayang, sayaaaaaang sekaliii. Hanya saja beberapa bulan terakhir ini, perasaan Lisyah berubah, seolah menguap dengan alasan yang Lisyah sendiri tak tahu.

Di lain sisi ada beberapa orang yang menyayangi Lisyah meskipun ada beberapanya yang belum ngutarain langsung (atau Lisyah yang keGRan?). Tapi cara mereka memperlakukan Lisyah itu beda, so special, romantic, dan selalu menyemangati Lisyah.

Di sisi yang lainnya lagi, Lisyah punya hal yang berbeda. Lisyah sepertinya sedang tidak ingin menyukai siapa-siapa, berharap bersama siapa-siapa. Tanya mengapa? Entah juga. Satu-satunya hal yang bisa Lisyah terima sekarang adalah seseorang yang lebih dari teman, bukan, maksud Lisyah bukan pacar atau lelaki special. Just friend, but he’s more than friend. Bingung? Lisyah juga. Hihi

Pokoknya Lisyah butuh seseorang yang bisa dengar cerita Lisyah tiap hari, mengeluhkan hari yang terasa padat dan penat, melakukan percakapan konyol, saling mengingatkan untuk  beribadah. Tapi hanya sebatas teman, mungkin bisa dikatakan sebagai teman spesial. Masalah cocok atau tidaknya, kurasa waktu akan menjawabnya meskipun waktu tak mampu berbicara, namun waktu bisa membuat paham tanpa sadar.

Kepada teman lelaki seperti ini, semoga akan datang di waktu yang tepat O:)


Posting Komentar

0 Komentar